Tuesday, January 28, 2014

Tanda-Tanda Kehamilan : Mual Saat Hamil

mual saat hamil | tanda tanda kehamilan | mengatasi mual saat hamil
Salah satu tanda-tanda kehamilan adalah rasa mual saat hamil. Hamil identik dengan mual dan muntah. Walau secara umum terjadi dan harus dimaklumi, mual cukup merepotkan apalagi jika terjadi setiap hari bahkan setiap pagi. Jika ada ibu hamil yang tidak mual dan muntah ini disebabkan mereka kebal terhadap efek hormon kehamilan.

Tingkat mual bervariasi ada yang mual sesekali, misalnya di pagi hari saja, ada juga yang sering terjadi di setiap jamnya. Mual yang terjadi di awal kehamilan ini sebetulnya akan hilang dengan sendirinya seiring usia kehamilan. Mual dan muntah akan berhenti di usia kehamilan antara minggu ke-12 dan minggu ke-14.

Seorang ahli kandungan menyatakan kondisi mual dan muntah malah merupakan kondisi yang menyatakan kehamilan dalam tingkat yang baik karena artinya hormon HCG meningkat dan tingkat hormon HCG tinggi menunjukkan bahwa kondisi kehamilan sedang mengalami perkembangan yang baik. Ibu hamil yang alami rasa mual memiliki risiko keguguran yang rendah, karena produksi hormon progesteron untuk bakal bayi sangat banyak. Hormon progesteron adalah salah satu hormon yang mengalami perubahan, karena jumlah produksinya meningkat, namun ini menyebabkan janin menjadi kuat.

Keluhan ini paling parah biasanya muncul di pagi hari saat perut ibu dalam keadaan kosong dan terjadi peningkatan asam lambung. Namun, rasa mual bisa saja muncul pada siang, sore, atau malam hari, bergantung pada kondisi ibu yang satu sama lain tentu berbeda-beda.

Perubahan metabolisme tubuh di awal ke hamilan menyebabkan proses pengosongan lambung berlangsung lebih lambat, sehingga menyebabkan perut terasa penuh dan memunculkan rasa mual.

Untuk mengurangi ketidaknyamanan itu, setiap ibu dapat melakukan siasat berdasarkan kebiasaan masing-masing. Ibu yang suka biskuit sebaiknya selalu punya persediaan sekotak biskuit di rumah atau di dalam tas ketika sedang bepergian. Untuk mengurangi mual pagi hari, makanlah biskut kraker sesaat setelah bangun sebelum turun dari tempat tidur.

Pilihan lain tentu saja boleh disesuaikan dengan selera, misalnya minum air jahe yang dapat mengurangi rasa mual, makan roti tangkup keju panggang, minum air jeruk, atau makanan ringan lain yang disukai.

Kalau ibu lebih suka camilan buah, hati-hati dengan buah yang rasanya asam dan bumbu rujak yang pedas karena justru dapat merangsang  peningkatan asam lambung.  Buah  asam seperti mangga muda memang enak dimakan dengan bumbu rujak yang pedas ketika perut terasa mual atau penuh.  Sedapat mungkin, buah asam dan bumbu pedas  tidak dikonsumsi saat perut kosong untuk mencegah peningkatan asam lambung.

Walau demikian bisa saja mual dan muntah yang parah bisa juga mengindikasikan kehamilan yang tidak normal akibat plasenta berkembang menjadi kista yang abnormal sehingga kehamilan yang tidak dapat bertahan.

Baik normal ataupun tidak normal, mual dan muntah sering kali menyebabkan ibu hamil kehilangan berat badan dan cairan tubuh.



mual saat hamil | tanda tanda kehamilan | mengatasi mual saat hamil

Tips Mengatasi Mual Saat Hamil

 

Nah, lantas, bagaimana mengatasi mual pada saat hamil agar tidak membahayakan tubuh dan janin yang dikandung? Berikut beberapa tips mengatasi mual saat hamil :
  1. Tetap mengkonsumsi makanan bergizi. Ketika Anda makan, usahakan dalam porsi kecil namun sering (terjadwal). Porsi yang banyak hanya akan membuat Anda mual. Anda selang seling dalam konsumsi makananannya, setelah makan buah lalu makan sayur begitu seterusnya. Pilih makanan dengan nutrisi yang dibutuhkan untuk memberikan manfaat lebih selama kandungan apalagi di trimester pertama untuk memperkuat janin anda.
  2. Kondisi mual dan muntah jangan menghambut nafsu makan Anda, justru semakin mual Anda harus semakin mengkonsumsi makanan terutama makanan yang tinggi karbohidrat dan protein sehingga lambat laun mual muntah Anda hilang.
  3. Konsumsilah buah dan sayuran berserat.
  4. Siapkan camilan segar seperti buah-buahan.
  5. Ketika anda bangun pagi jangan langsung beranjak dari tempat tidur ada baiknya anda melakukan beberapa menit untuk duduk dan bangun secara perlahan. Beberapa wanita yang sedang hamil melakukan cara mengatasi morning sickness dengan menyediakan beberapa biskuit sebelum beranjak di tempat tidurnya untuk mengurangi mual yang berlebih di pagi hari. Sehingga hal yang terbaik untuk anda yang tidak terbiasa dengan makanan langsung setelah bangun pagi adalah memberikan jeda istirahat terlebih dahulu.
  6. Hindari makanan berlemak, berminyak, dan pedas. Ketiga jenis makanan itu akan memperburuk rasa mual Anda. Meskipun dirasa sudah membaik ketika siang hari bukan berarti anda dapat memberikan asupan makanan tanpa kontrol disiang hari, mengingat selama masa kehamilan sangat diperlukan pemilihan makanan yang justru akan menimbulkan beberapa gangguan kesehatan. Makanan pedas dan berlemak selain menggangu pencernaan juga akan menggangu anda karena memicu morning sickness.
  7. Minumlah air putih minimal 2 liter setiap hari agar tidak terjadi dehidrasi yang disebabkan oleh muntah yang terus menerus.
  8. Konsumsi minuman segar alami seperti jus buah apel, stobery, atau mangga. Jus ini selain menyehatkan juga membuat tubuh Anda lebih fit.
  9. Vitamin kehamilan kadang memperburuk rasa mual, tapi anda tetap memerlukan folat untuk kehamilan anda ini. Bila mual muntah sangat hebat, konsultasikan ke dokter anda sehingga dapat diberikan saran terbaik untuk vitamin yang akan anda konsumsi. Dan dokter anda mungkin akan memberikan obat untuk mual bila memang diperlukan.
  10. Vitamin B 6 efektif untuk mengurangi rasa mual pada ibu hamil.  Sebaiknya Konsultasikan dahulu dengan dokter anda untuk pemakaiannya.
  11. Pengobatan Tradisional. Biasanya orang menggunakan jahe dalam mengurangi rasa mual pada berbagai pengobatan tradisional. Penelitian di Australia menyatakan bahwa jahe dapat digunakan sebagai obat tradisional untuk mengatasi rasa mual dan aman untuk ibu dan bayi. Pada beberapa wanita hamil ada yang mengkonsumsi jahe segar atau permen jahe untuk menbantu mengatasi rasa mualnya.
  12. Mengkonsumsi permen peppermint. Ibu hamil juga bisa mengurangi rasa mual dengan mengunyah permen pepermint. Seperti halnya jahe, mint memberikan rasa dingin dan segar sehingga mengurangi rasa mual. Selain itu, aroma mint juga sangat menyegarkan.
  13. Istirahat dan relax akan sangat membantu anda mengatasi rasa mual muntah. Karena bila anda stress hanya akan memperburuk rasa mual anda. . Ambilan waktu untuk anda! Cobalah beristirahat yang cukup dan santai, dengarkan musik, membaca buku bayi atau majalah kesayangan anda dll. Hadapilah kehamilan anda dengan kebahagian, karena ini adalah anugerahNya.
  14. Pastikan Ibu hamil memperoleh tidur yang cukup. Pastikan ibu hamil memiliki tidur cukup sehingga keesokan paginya bangun lebih segar. Tidur sangat berhubungan erat dengan kesehatan tubuh, sehingga menjaga kualitas tidur sangat penting agar tubuh tetap segar.
  15. Berada di ruangan dingin. Tetap berada di ruangan dingin akan menjaga suhu tubuh tetap imbang. Ibu hamil mudah merasa kepanasan, dan saat merasa panas rasa mual ini akan semakin meningkat. Untuk itu, buat agar ruangan atau kamar Anda tetap dingin dengan air conditioning atau kipas angin.
  16. Jangan stress karena stress bisa memicu mual lebih hebat.
Jika anda membutuhkan informasi lebih lanjut mengenai masalah seputar ibu hamil, silahkan kunjungi situs berikut ini ... PANDUAN LENGKAP UNTUK IBU HAMIL.

No comments:

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.