Sunday, December 29, 2013

Obat Sakit Kepala Untuk Ibu Hamil

obat sakit kepala untuk ibu hamil

Apa Obat Sakit Kepala Untuk Ibu Hamil Muda ?

 

Obat sakit kepala untuk ibu hamil apa yang aman untuk di konsumsi ?  Ini adalah pertanyaan umum yang ditanyakan oleh para ibu hamil. Proses perubahan metabolisme yang terjadi di dalam tubuh saat hamil dapat berakibat terjadinya sakit kepala. Lantas langkah apa yang perlu dilakukan untuk mengatasi terjadinya sakit kepala pada ibu hamil ini ?



obat sakit kepala untuk ibu hamil

Sakit Kepala Saat Hamil Muda

 

Pada kondisi normal sakit kepala atau pusing adalah reaksi alami ketika tubuh kemasukan benda asing (virus atau bakteri), namun pada ibu hamil bisa jadi disebabkan oleh faktor lain. Selama masa kehamilan kondisi dan daya tahan ibu biasanya menurun, ia membutuhkan kekebalan tubuh tambahan karena selain untuk melindungi dirinya ia juga harus melindungi bayi yang di kandungnya. Inilah yang menyebabkan ibu hamil sangat rawan sakit.

Memang sakit kepala selama masa kehamilan adalah hal wajar. Sakit kepala sebagai isyarat alami bahwa ibu hamil perlu istirahat lebih banyak. Namun jika berkelanjutan segera periksakan ke dokter.

Untuk pertolongan pertama, ibu hamil bisa minum paracetamol. Jangan sekali-kali mencoba Ibuprofen, Nurofen, atau aspirin kecuali atas rekomendasi dokter atau ahli medis. Selain berkonsultasi kepada dokter, ibu hamil bisa meminta masukan dari apoteker atau ahli medis ketika membeli obat, agar diberi penjelasan efek dari obat yang dikonsumsi.

Seorang ibu hamil tidak dapat mengkonsumsi sembarangan obat-obatan karena dikuatirkan akan dapat berpengaruh pada janin yang sedang dikandungnya. Beberapa obat sakit kepala dikhawatirkan mempunyai efek negatif terhadap janin yang dikandung oleh ibu hamil.

Karenanya kenali berbagai hal yang dapat menghindari terjadinya sakit kepala di masa kehamilan. Berikut ini beberapa tips mengobati sakit kepala saat kehamilan muda.


obat sakit kepala untuk ibu hamil

Mengobati Sakit Kepala Saat Masa Kehamilan

  1. Hindari pemicunya. Sakit kepala dapat disebabkan oleh beberapa hal. Beberapa hal yang dapat memicu sakit kepala ialah bau spesifik dari suatu benda atau makanan yang dikonsumsi dan keterlambatan dalam makan.
  2. Hindari aktivitas fisik yang terlalu berat. Seorang ibu hamil tetap dapat melakukan berbagai aktivitas fisik seperti olah raga, hanya saja sangat disarankan untuk membatasinya sesuai dengan kondisi tubuhnya. Sangat disarankan untuk tidak melakukan aktivitas fisik yang dapat menguras stamina ibu hamil.
  3. Lakukan relaksasi, aktivitas yang menenangkan seperti yoga, latihan pernafasan seperti menarik nafas dalam-dalam serta mengosongkan pikiran sementara.
  4. Makanlah dalam porsi yang tidak terlalu banyak tetapi sering. Hal ini untuk menjaga kadar gula dalam tubuh ibu hamil tetap stabil dan menghindari sakit kepala. Hindari makanan junk food atau fast food, dan tetaplah makan makanan yang bergizi tinggi.
  5. Ibu hamil diharuskan untuk mengkonsumsi cairan yang cukup agar terhindar dari dehidrasi. Minumlah 8-10 gelas per hari secara rutin. Hal ini dapat membuat berbagai sistem yang terdapat dalam tubuh ibu hamil bekerja secara optimal. Minuman jus buah-buah segar atau minuman kacang hijau sangat direkomendasikan untuk dikonsumsi oleh ibu hamil.
  6. Ibu hamil diharuskan untuk mempunyai jadwal tidur yang teratur. Seorang ibu hamil harus bisa mengatur jadwal tidurnya dengan baik agar terhindar dari kelelahan selama masa kehamilan. Tubuh manusia bukanlah robot yang dapat di-setting sehingga dapat beraktivitas selama 24 jam non stop. Sudah sewajarnya jika ibu hamil menyempatkan diri untuk tidur selama 7-8 jam per hari. Dengan membiasakan tidur dengan kapasitas normal tersebut, maka dapat membuat tubuh lebih segar dan menghilangkan sakit kepala.
  7. Menjaga postur tubuh yang baik. Seiring dengan bertambahnya berat badan selama masa kehamilan, dapat mengakibatkan terjadinya perubahan pada postur tubuh seorang ibu. Hal ini dapat memicu terjadinya stress pada otot-otot tubuh tertentu yang pada akhirnya dapat mengakibatkan terjadinya sakit kepala.
  8. Lindungi mata. Cahaya yang berlebihan dan radiasi komputer dapat memicu timbulnya sakit kepala. Jika anda menderita sakit kepala akibat penggunaan komputer yang berlebihan, cobalah gunakan layar anti silau pada saat bekerja di depan layar komputer.


obat sakit kepala untuk ibu hamil

Obat Sakit Kepala Untuk Ibu Hamil

 

Jika sakit kepala sudah terlanjur menyerang dan tidak dapat dihindari, maka berikut langkah-langkah yang harus dilakukan :
  1. Lakukan istirahat yang cukup. Cobalah untuk berbaring di ruangan yang gelap dan tenang. Berbaringlah dengan mata terpejam. Berusahalah untuk dapat tidur. Jika anda terserang flu maka sebaiknya sandarkan kepala anda sehingga lendir dan air liur bisa dikeringkan dengan benar. Tarik napas melalui hidung bukan mulut. Bernapas melalui mulut akan menyebabkan tenggorokan Anda untuk semakin kering.
  2. Gunakan kompres hangat pada bagian mata, muka serta pelipis (kening). Lakukan juga kompres dingin pada bagian belakang leher.
  3. Lakukan pemijatan selama 15 menit di lokasi sakit kepala. Pijat pada daerah penghilang rasa sakit dilakukan dengan cara memijat bagian telapak tangan yang berada diantara jempol dan jari telunjuk dan diikuti dengan pemijatan pada daerah ini juga di bagian kaki. Lakukan pemijatan sampai anda merasa sakit karena pemijatan ini. Selain itu anda juga bisa menggunakan minyak peppermint untuk mengoleskan di dahi, tulang rahang atau belakang leher. Minyak ini bertidak sebagai krim kortison alami yang mengurangi rasa sakit dan membantu menenangkan saraf serta merevitalisasi energi.
  4. Cobalah untuk meninggikan kepala pada saat tidur. Hal ini akan memudahkan ibu hamil untuk bernapas.
  5. Buatlah uap untuk inhalasi. Tambahkan aromaterapieucalyptus yang dapat mengurangi sumbatan di hidung dan mencegah sakit kepala.
  6. Perbanyaklah minum air hangat, anda bisa menambah melon dan madu untuk mencegah radang ternggorokan. Jika menelan terasa sakit, makanlah sup hangat seperti sup ayam dengan mie atau hanya sup kaldu. Minum air hangat jika anda tidak ingin minum teh bersamaan dengan sup tersebut. Anda juga bisa minum jus jeruk untuk menambah vitamin C.
  7. Konsumsi bawang putih untuk mengurangi batuk dan pileknya.
  8. Sering-seringlah berkumur dengan air hangat yang diberikan garam. Campur satu sendok teh garam dengan delapan ons air hangat dan kumur selama beberapa detik sampai air habis. Pastikan air cukup hangat dan tidak terlalu panas untuk menghindari terbakarnya lidah. Berkumur dengan air garam sebenarnya mampu menyapu lendir dan dilatasi kapiler serta dapat meningkatkan suplai darah ke daerah tersebut, yang akhirnya membantu peran antibodi untuk melawan bakteri dan infeksi.
  9. Anda dapat menggunakan semprotan hidung saline untuk membantu mengurangi tersumbatnya hidung. Pastikan udara di sekitar Anda tidak terlalu kering dengan menggunakan vaporizer atau humidifier karena akan meredakan gatal tenggorokan dan batuk dan mampu melegakan pernafasan.
  10. Minum teh tanpa kafein seperti chamomile, lemon, dan peppermint dengan lemon dan madu.Cobalah mengiris jahe tipis-tipis dan masukkan ke dalam air mendidih dengan beberapa tetes madu dan lemon, minumlah hangat-hangat. Jika Anda tidak memiliki jahe atau teh tanpa kafein, bisa juga dengan merebus air dengan campuran lemon dan madu. Menjaga tenggorokan Anda tidak kering akan membantu menghilangkan rasa sakit lebih cepat.
Bila beberapa langkah diatas tidak dapat menolong dan dibarengi dengan adanya gangguan lain pada kesehatan ibu hamil, maka sangat disarankan untuk segera pergi ke dokter untuk mendapatkan pertolongan medis lebih lanjut. Sangat tidak dianjurkan untuk mengkonsumsi obat-obatan yang di jual bebas, sebab hal itu dapat membahayakan bagi ibu dan janin yang dikandungnya.
Jika anda membutuhkan informasi lebih lanjut mengenai seputar masalah kehamilan, silahkan mengunjungi situs berikut ini ... PANDUAN LENGKAP UNTUK IBU HAMIL.

Saturday, December 28, 2013

Manfaat Lagu Untuk Ibu Hamil

lagu untuk ibu hamil
Lagu untuk ibu hamil dipercaya mampu memberikan efek positif bagi perkembangan janin. Dr. Alfred Tomatis dan Don Campbell telah melakukan beberapa penelitian yang menghasilkan kesimpulan bahwa karya musik yang memiliki melodi dan frekuensi tinggi mampu merangsang dan memberdayakan daerah kreatif dan inovatif di otak sehingga anak kelak tumbuh menjadi pribadi unggul. Hal yang serupa juga telah diungkap oleh Dr. Van De Carr, bahwa musik atau lagu untuk ibu hamil dapat berpengaruh positif pada janin yang dikandungnya.

Apakah ada penjelasan ilmiah terhadap manfaat positif dari lagu untuk ibu hamil ini ? Lagu dapat diartikan sebagai paduan berbagai jenis suara yang membentuk getaran yang dapat memberikan rangsang pada emosi, organ tubuh dan juga pengindraan. Ini berarti, ibu hamil yang mendengarkan musik akan memberi respons, baik secara fisik maupun psikis, yang akan menggugah sistem tubuh, termasuk aktivitas kelenjar-kelenjar di dalam tubuhnya.

Pada ibu hamil aktivitas berbagai kelenjar di dalam tubuhnya akan memengaruhi perkembangan si janin. Keterkaitan antara janin dan sang ibu dapat dianalogikan sebagai hubungan antara manusia dengan lingkungannya. Lingkungan yang penuh dengan gejolak sosial akan membuat emosi manusia yang berada dalam lingkungan tersebut terganggu. Demikian pula dengan janin yang berada dalam kandungan ibu. Bila ibu hamil terguncang secara emosional maka janin yang berada dalam kandungannya juga akan terganggu. Harus dapat dipahami bahwa aspek fisik dan psikis pada manusia selalu saling berhubungan. Jika kondisi emosi janin terganggu, maka perkembangan fisik kemungkinan juga akan mengalami gangguan. Tentu, terapi lagu untuk ibu hamil  hanyalah salah satu bentuk upaya ibu untuk mengoptimalkan perkembangan janin. Masih banyak upaya lain yang perlu ibu lakukan, seperti memperhatikan asupan gizi dan nutrisi selama masa kehamilan.



lagu untuk ibu hamil

Jenis Lagu Untuk Ibu Hamil Yang Sebaiknya Diperdengarkan

 

Semua jenis lagu atau musik dapat memberi rangsang psikofisik (ikut bernyanyi, menari, mengangguk-anggukkan kepala dan lain lain) bagi seorang manusia. Tetapi tidak semua lagu dapat bersifat terapeutik. Musik yang enak didengar belum tentu bersifat terapeutik dan cocok sebagai lagu untuk ibu hamil.

Lalu bagaimana dengan jenis musik lainnya ? Sayangnya sampai saat ini belum ada penelitian yang cukup memadai untuk dapat membuktikan bahwa musik atau lagu jenis lain dapat berguna bagi wanita hamil dan janinnya.

Pada beberapa ibu yang kebetulan tidak menyukai jenis-jenis musik diatas, maka dapat diganti dengan memperdengarkan suara-suara natural dari alam, seperti misalnya suara air hujan, suara daun bergesekan dan lain-lain. Intinya adalah bagaimana seorang ibu hamil dapat merasa lebih tenang dan mereduksi tingkat depresi.



lagu untuk ibu hamil

Fungsi Terapi Lagu Untuk Ibu Hamil Bagi Sang Ibu dan Janin-nya

 

Selain jenis musik yang telah disebutkan diatas, juga terdapat beberapa jenis musik yang akan berguna bagi wanita hamil. Misalnya, suara orang sedang mengaji, alunan musik rohani dari gereja, dan berbagai musik yang bersifat rohani. Hal ini disebabkan karena alunan lagu atau musik yang bersifat rohani dapat memberikan ketenangan jiwa bagi ibu hamil. Hal ini berakibat pada berkurangnya stress atau depresi bagi sang ibu, yang pada akhirnya akan berakibat positif pada janin yang sedang dikandungnya.

Stres yang tidak dikelola dengan baik, akan berdampak buruk bagi ibu yang bersangkutan dan perkembangan janin di rahimnya. Stres pada wanita hamil akan meningkatkan kadar renin angiotensin, yang memang sudah meningkat pada wanita hamil sehingga akan mengurangi sirkulasi rahim-plasenta-janin. Penurunan sirkulasi ini menyebabkan pasokan nutrisi dan oksigen kepada janin berkurang. Perkembangan janin pun terhambat. Hambatan macam ini bisa dihilangkan atau dikurangi bila si ibu mendengarkan musik atau lagu yang dapat mengurangi stres atau depresi-nya.

Selain berguna untuk sang ibu, mendengarkan alunan musik yang tenang, maka jantung si janin akan berdenyut dengan tenang pula. Bahkan, setelah dilahirkan mendengarkan musik klasik juga memberi pengaruh baik bagi si bayi. Sekadar contoh, seorang bayi berusia tiga bulan, yang sejak lahir sering diputarkan musik klasik, mampu menggerakkan badannya sesuai dengan iramanya. Jika irama makin cepat menuju klimaks, gerakan bayi lebih cepat dan aktif, dan ketika musik berhenti dia menunjukkan ketidaksenangan.

Mendengarkan musik klasik sebenarnya merupakan bagian dari beberapa stimulasi yang biasanya diberikan oleh ibu hamil kepada janin di dalam kandungannya. Stimulasi tersebut meliputi stimulasi fisik-motorik dengan “mengelus-elus” jabang bayi melalui kulit perut sang ibu, stimulasi kognitif dengan berbicara dan bercerita kepada janin, dan stimulasi afektif dengan menyentuh perasaan bayi. Makin sering dan teratur perangsangan diberikan, makin efektif pengaruhnya.

Pada janin, musik akan merangsang perkembangan sel-sel otak. Perangsangan ini sangat penting karena masa tumbuh kembang otak yang paling pesat terjadi sejak awal kehamilan hingga bayi berusia tiga tahun. Stimulasi ini haruslah seimbang. Orang tua sebaiknya tidak hanya menstimulasi kemampuan otak kiri, tetapi juga otak kanannya.

Oleh para pakar, organ pengontrol pikiran, ucapan, dan emosi ini memang dibedakan atas dua belahan, kiri dan kanan, dengan fungsi berbeda. Otak kanan berkaitan dengan perkembangan artistik dan kreatif, perasaan, gaya bahasa, irama musik, imajinasi, lamunan, warna, pengenalan diri dan orang lain, sosialisasi, serta pengembangan kepribadian. Sementara otak kiri merupakan tempat untuk melakukan fungsi akademik seperti baca-tulis-hitung, daya ingat (nama, waktu, dan peristiwa), logika, dan analisis. Untuk merangsang belahan otak kiri yang bertanggung jawab terhadap kemampuan akademik, musik dengan syair yang mendidik terbukti memberi pengaruh baik. Bayi yang dilahirkan, ketika berusia dua tahun ternyata memiliki kemampuan komunikasi pasif dan aktif seperti anak usia empat tahun. Contoh lainnya, bayi berusia tiga bulan umumnya belum ada tanda-tanda mengeluarkan kata-kata ‘a-e-o’. Tapi bayi yang, ketika masih dalam kandungan, mendapat terapi musik sudah bisa mengeluarkan kata-kata itu, kemampuan berbahasanya lebih cepat.

Oleh karena itu, bila stimulasi dilakukan secara seimbang, diharapkan anak yang dilahirkan kelak tidak cuma memiliki kemampuan akademik yang baik tetapi juga kreatif. Kalau dia pintar matematika, dia juga mampu berbahasa, menulis, dan mengarang dengan baik.



lagu untuk ibu hamil

Terapi Lagu Untuk Ibu Hamil Untuk Memutar Janin Sungsang

 

Uniknya, terapi lagu untuk ibu hamil juga bisa digunakan untuk memutar posisi janin sungsang menjadi normal. Beberapa jenis musik baroque ciptaan Antonio Vivaldi dan Johann Sebastian Bach, kini digunakan di Kanada dalam upaya memutar letak janin yang sungsang sejak usia 32 – 35 minggu.

Semula upaya memutar letak janin ini dilakukan cuma melalui senam (postural exercise) dengan posisi the breech tilt (berbaring dengan pantat disokong tiga bantal hingga tingginya sekitar 30 cm dari lantai dan lutut ditekuk) yang diperkenalkan pertama kali oleh Marianne B.W. pada 1983. Atau, dengan cara visualisasi (mengubah posisi janin dengan kemampuan mental). Pada tahun 1987 Penny Simkin P.T. menyempurnakan cara senam dengan memadukan musik dan senam.

Dalam memadukan senam dan terapi lagu untuk ibu hamil, posisi senam the breech tilt atau knee chest (menungging dengan dada menempel pada lantai) sebenarnya sama saja. Namun, posisi the breech tilt menimbulkan lebih banyak keluhan pada ibu hamil. Karena itu, sangat dianjurkan untuk memilih posisi knee chest.

Dengan posisi itu ditambah dengan gaya gravitasi, kepala janin akan jatuh ke arah fundus uteri. Gaya gravitasi yang terus-menerus menyebabkan kepala janin lebih fleksibel sehingga dagu janin menyentuh dadanya. Berat badan serta penekanan oleh usaha janin sendiri untuk mencari suara musik klasik agar lebih jelas menyebabkan terjadinya perputaran letak lintang dan kemudian menjadi letak kepala.

Untuk tujuan ini, ibu hamil perlu pemeriksaan medis dan pemeriksaan USG terlebih dahulu guna mengetahui letak plasenta. Dari hasilnya bisa diketahui bisa-tidaknya si ibu melakukan senam yang dikombinasi dengan terapi musik untuk mengubah posisi janin. Kalau OK, latihan bisa dimulai. Latihan ini dimulai pada usia kehamilan 32 – 36 minggu. Tempat sebaiknya dipilih yang tenang dan bebas bising. Frekuensinya tiga kali sehari, masing-masing 10 – 15 menit. Latihan sebaiknya dilakukan saat janin aktif dan perut ibu dalam keadaan kosong.

Saat latihan sepasang earphone ditempelkan di bagian perut bawah, tempat kepala janin diharapkan akan berada, dengan bantuan plester atau perekat lainnya. Beberapa penelitian menunjukkan, musik klasik baroque (Vivaldi, Bach, Mozart) lebih baik ketimbang jenis romantic (Chopin, Debussy, Beethoven). Musik rock malah mengganggu putaran janin. Pikiran hendaknya membayangkan janin berputar ke arah yang diharapkan. Bila kepala terasa panas, pusing, mual, latihan dihentikan dan diulang keesokan harinya. Setelah dua minggu latihan, perlu pemeriksaan dokter untuk mengetahui keberhasilannya. Bila belum berhasil, perlu dilanjutkan lagi selama dua minggu dengan lama latihan sekitar 30 menit.

Kunci keberhasilan senam yang dikombinasikan dengan terapi lagu untuk ibu hamil untuk memutar letak bayi ini tergantung motivasi ibu melakukannya. Sedangkan faktor-faktor yang menyebabkan kegagalan perputaran di antaranya letak sungsang Frank Breech, lilitan tali pusat, plasenta inersi di comu uteri yang berhadapan dengan muka janin, dan kelainan bentuk uteris (bicomis, subseptus).



lagu untuk ibu hamil

Cara Melakukan Terapi Musik Untuk Ibu Hamil

 

Terapi musik untuk ibu hamil sebaiknya dilakukan dengan bimbingan tenaga ahli. Sekarang ini banyak sekali klinik-klinik bersalin yang mengadakan pelatihan untuk terapi musik ini. Setelah mengikuti pelatihan ini, maka para ibu hamil dapat melakukannya sendiri di rumah masing-masing.

Berikut Langkah-Langkah Dalam Melakukan Terapi Musik untuk Ibu Hamil :
  • Mendengarkan musik dapat dilakukan dengan menggunakan earphone atau jika menggunakan speaker dapat diatur jaraknya hanya sekitar setengah meter dari ibu hamil.
  • Atur agar suara tidak terlalu keras atau terlalu lemah. Intinya, volume suara harus diatur agar sang ibu tetap dapat berkonsentrasi penuh.
  • Jika menggunakan earphone, dapat sekali-sekali ditempelkan di bagian perut. agar janin juga dapat mendengar musiknya.
  • Akan lebih baik jika sang ibu turut bernyanyi mengikuti irama musik yang didengarnya.
  • Terapi lagu untuk ibu hamil sudah dapat dimulai pada saat usia kehamilan mencapai 18-20 minggu.  Menurut Harold I. Kaplan, Benjamin J. Sadock, dan Jack A. Grebb, pada usia itu janin sudah dapat mendengar. Dia juga sudah bisa bereaksi terhadap suara dengan memberi respons berupa kontraksi otot, pergerakan, dan perubahan denyut jantung. Bahkan, pada usia itu perkembangan mental emosional janin sudah dapat dipengaruhi musik.
  • Waktu yang tepat untuk melakukan terapi ini ialah sebaiknya pada saat janin sedang terjaga. Biasanya janin sedang terjaga pada saat setelah ibu makan siang. Lakukanlah terapi secara konsisten dan disiplin terutama dari segi waktu.
  • Terapi lagu untuk ibu hamil sebaiknya dilakukan selama 30 menit setiap hari.
  • Dalam melakukan terapi sebaiknya pilih satu jenis musik saja dalam sehari.
  • Pada saat melakukan terapi, seorang ibu hamil harus berkonsentrasi pada musik yang sedang didengarkan. Usahakan jangan sampai ada gangguan suara yang dapat mengganggu emosi sang ibu.
Saat ini penggunaan musik klasik untuk stimulasi atau terapi lagu untuk ibu hamil dan janin-nya memang bukan hal baru di negara maju macam Prancis dan Jepang. Sebaliknya, di Indonesia baru dicoba sejak beberapa tahun terakhir ini pada rumah sakit-rumah sakit bersalin di kota-kota besar. Namun, jauh dari pusat-pusat pelayanan kesehatan juga bukan berarti ibu-ibu hamil tidak bisa melakukannya. Mereka bisa mencobanya di rumah sendiri.

Akhir kata, jika anda ingin mendapatkan informasi lebih lanjut, silahkan kunjungi tautan berikut ini ... PANDUAN LENGKAP UNTUK IBU HAMIL.

Thursday, December 26, 2013

Tips Buah Yang Baik Untuk Ibu Hamil

buah yang baik untuk ibu hamil
Pada kesempatan kali ini saya akan membahas mengenai buah yang baik untuk ibu hamil dan manfaatnya, khususnya ialah mengenai manfaat air kelapa untuk ibu hamil, manfaat sari kurma untuk ibu hamil, manfaat pisang untuk ibu hamil dan manfaat alpukat untuk ibu hamil. Makanan atau buah-buahan ini sangatlah dianjurkan untuk konsumsi bagi ibu yang sedang hamil karena akan sangat berguna untuk Sang ibu dan janinnya.

Bagi seorang ibu atau wanita yang sedang hamil, biasanya sangat diharuskan untuk dengan teliti dan konsisten memantau segala sesuatu yang dimakannya. Semua itu dilakukan untuk melindungi diri sendiri dan kesehatan janin di dalam rahim.

Berikut adalah buah yang baik bagi ibu hamil muda dan manfaatnya :


manfaat air kelapa untuk ibu hamil

Manfaat Air Kelapa Untuk Ibu Hamil

 

Dr. Bruce Fife dalam bukunya “Coconut Water for Health and Healing” banyak sekali membahas manfaat air kelapa untuk ibu hamil ini. Banyak sekali kandungan zat yang berguna yang terdapat dalam air kelapa ini, dan khususnya pada air kelapa muda. Berikut beberapa manfaat air kelapa bagi ibu hamil :

  1. Air kelapa muda mengandung zat elektrolit yang amat lengkap dan amat bermanfaat bagi ibu hamil, terutama saat trimester pertama. Apalagi di trimester pertama, umumnya keluhan mual muntah membuat ibu hamil terancam dehidrasi. Jadi air kelapa muda menjadi asupan yang amat bermanfaat untuk menggantikan cairan yang hilang ketika mual muntah menimpa.
  2. Menurut Dr. Bruce Fife, air kelapa muda juga mengandung serat, magnesium, vitamin A, vitamin C, multi vitamin B lengkap (pyridoxin, thiamin, asam folat dan riboflavin). Ibu hamil yang mengeluh gampang lelah dan pegal-pegal disarankan untuk minum air kelapa yang banyak mengandung vitamin B1. Vitamin B1 akan mengubah gula darah menjadi energi, sehingga meningkatkan ketahanan tubuh dan mengusir rasa lelah. Sedangkan vitamin B6 akan meningkatkan kadar serotonin dalam otak yang mengatur mood sedangkan asam folat atau vitamin B9 akan membantu pertumbuhan janin. Janin membutuhkan kalsium agar memiliki tulang yang kuat dan jantung yang sehat.
  3. Air kelapa juga merupakan diuretik alamiah yang membantu tubuh membuang zat tak berguna dari dalam tubuh ibu hamil. Diuretik juga membantu mengendalikan tekanan darah. Dan air kelapa sebagai diuretik juga mencegah keluhan infeksi saluran kencing yang biasa menimpa ibu hamil.
  4. Di dalam air kelapa juga terkandung asam laurat yang dapat memperkuat sistem kekebalan tubuh ibu hamil dan membantu tubuh memerangi infeksi khususnya antibacterial, anti-viral dan anti-fungal. Asam laurat dalam air kelapa ini ditemukan juga dalam air susu ibu (ASI), yang dapat mencegah penyakit. Dengan menambahkan air kelapa dalam menu makanan ibu menyusui maka akan meningkatkan jumlah asam laurat dalam ASI. Dengan sendirinya hal ini akan menambah kekuatan bayi terhadap kemungkinan serangan infeksi bakteri dan virus.
  5. Air kelapa juga memiliki sejumlah elektrolit vital yang mampu menjaga ketersediaan cairan (hydration), dan membuat ibu hamil terhindari dari keluhan konstipasi. Air kelapa juga mengandung 11% kecukupan serat ibu hamil yang membuat ibu hamil dapat teratur BAB.
Nah, sudah terbukti khan khasiat dari air kelapa ini. Makanya untuk ibu hamil, janganlah ragu ragu untuk mengkonsumsi air kelapa ini. Selain rasanya yang segar, juga khasiatnya yang sangat berguna bagi ibu hamil.


manfaat sari kurma untuk ibu hamil

Manfaat Sari Kurma Untuk Ibu Hamil

 

Manfaat sari kurma untuk ibu hamil sudah tidak diragukan lagi. Banyak ibu hamil yang memilih sari kurma sebagai makanan favoritnya selama masa kehamilan. Rasanya sangat manis, dan manfaat kurma sangat luar biasa banyaknya. Berikut beberapa manfaat kurma untuk ibu hamil :

  1. Zat besi yang terkandung pada sari kurma juga sangat baik bagi ibu hamil karena bisa membentuk hemoglobin dan juga sel darah merah. Ibu hamil tidak akan merasakan anemia dan akan melancarkan peredaran darah ke seluruh tubuh ibu dan tentu janin yang ada dalam kandungan ibu.
  2. Sari kurma juga mengandung hormone potuchin yang baik untuk mengurangi pendarahan ketika melahirkan bayi anda. Hormon lainnya seperti oksitosin juga akan mempermudah persalinan nanti. Hormon ini sangat bagus bagi anda yang ingin memperlancar ASI.
  3. Sari buah kurma mengandung banyak glukosa, dan fruktosa atau karbohidrat. Kandungan tersebut sangat baik untuk para ibu hamil. Ibu hamil akan mempunyai stamina yang baik ketika sedang menunggu proses kelahiran bayi mereka. Karena buah ini akan menambah kekuatan saat persalinan nanti.
  4. Sari kurma ini sangat baik juga karena akan memberikan anda cukup kalium yang bagus untuk mempertahankan kontraksi otot jantung dan mengatur tekanan darah pada tubuh anda.
  5. Sari kurma juga mengandung serat fiber sangat bagus untuk memperlancar proses pembuangan jadi waktu melahirkan tidak akan banyak kotoran yang akan menumpuk di usus para ibu hamil yang akan menghambat proses persalinan.
  6. Dan yang terakhir ialah sari buah kurma juga mengandung nutrisi kalsium yang bagus untuk pertumbuhan gigi dan tulang pada bayi dan kesehatan tulang anda.
Sari buah kurma ataupun buah kurma sangat mudah untuk ditemukan. Anda bisa meminum satu atau dua sendok makan saja setiap harinya dan sebagian besar kebutuhan nutrisi selama kehamilan akan bisa terpenuhi.


manfaat pisang untuk ibu hamil

Manfaat Pisang Untuk Ibu Hamil

 

Manfaat pisang untuk ibu hamil sudah banyak dikenal di masyarakat kita sejak lama. Harganya yang relatif murah dan sangat gampang di temui dimana saja (buah ini tidak mengenal musim), membuat buah pisang menjadi sangat populer bagi banyak orang.

Buah pisang banyak mengandung zat kalium yang tinggi, hal ini sangat cocok bagi penderita tekanan darah tinggi. Hal ini sudah diklaim oleh badan berwenang yang memberi izin kelayakan makanan di Amerika Serikat yaitu FDA. Mereka telah mengakui bahwa pisang berkhasiat untuk menurunkan tekanan darah tinggi dan mengurangi potensi stroke. Kandungan kalium dikombinasikan dengan kadar garam rendah membawa manfaat bagi penderita tekanan darah tinggi.

Selain kandungan tersebut, pisang antara lain mengandung magnesium, fosfor, besi, kalsium dan kalium. Tidak hanya itu, pisang mengandung berbagai vitamin seperti vitamin B kompleks, vitamin C, vitamin B6, dan serotonin yang berfungsi sebagai neurotransmitter untuk melancarkan fungsi otak agar optimal.

Khusus bagi ibu hamil, buah pisang sangat berguna untuk memenuhi kebutuhan gizi dan nutrisinya. Banyak perubahan terjadi pada tubuh ibu selama masa kehamilan. Dalam sembilan bulan masa kehamilan, Anda biasanya akan mengalami pertambahan berat badan hingga 11-15 kg. Bertambahnya berat badan tersebut biasanya disebabkan oleh peningkatan sirkulasi darah, peningkatan ukuran payudara, sejumlah kecil lemak ekstra, cairan ketuban, dan tentu saja bayi yang dikandung.

Energi adalah hal penting untuk pertumbuhan bayi yang sedang dikandung. Menurut para ahli  kesehatan, seorang ibu hamil membutuhkan sekitar 1.500 kJ energi dalam sehari. Mengkonsumsi 2 buah pisang akan memberi Anda 1.000 kJ energi tersebut. Selain itu, pisang mendukung energi Anda dalam bentuk lemak bebas, dan mereka juga akan tetap membuat tubuh ibu hamil tetap bugar.

Buah pisang adalah makan besar yang sebaiknya dikonsumsi lebih sering selama masa kehamilan karena mengandung berbagai nutrisi bermanfaat seperti Vitamin B6, folat, Vitamin C, dan sebagainya. Berikut manfaat buah pisang untuk ibu hamil secara lebih detail :

  1. Karbohidrat. Energi tambahan yang diperlukan selama masa kehamilan, terutama harus berasal dari karbohidrat dan protein, dan sedikit lemak. Pisang merupakan sumber karbohidrat yang sangat baik. Karbohidrat pada buah pisang terbentuk dari gula alami dan sedikit pati dalam buah pisang itu sendiri.
  2. Zat besi. Zat besi diperlukan untuk kesehatan darah ibu hamil, terutama membantu membawa oksigen ke seluruh tubuh, dan membantu pertumbuhan dan nafsu makan. Kebutuhan zat besi pada saat hamil bisa melompat dari 18 mg – 27 mg. Meskipun pisang hanya menyediakan sedikit zat besi, tapi vitamin C yang dikandungnya sangat membantu penyerapan zat besi dari usus. Satu pisang ukuran sedang menyediakan sekitar 0,5 mg zat besi.
  3. Vitamin C. Ascorbic Acid (vitamin C) diperlukan untuk membentuk pembuluh darah, kulit, gusi, dan bahkan tulang bagi ibu hamil. Tambahan vitamin C yang dibutuhkan selama kehamilan biasanya meningkat dari 45 mg – 60 mg per hari. Buah pisang adalah sumber vitamin C yang sangat baik. Dua buah pisang akan memenuhi setengah dari kebutuhan harian vitamin C pada saat masa kehamilan.
  4. Vitamin B6. Vitamin ini dibutuhkan untuk membentuk jaringan sehat, membuat sel-sel darah merah, dan membawa impuls syaraf. Dua buah pisang akan mengakomodir kebutuhan vitamin B6 yang biasanya meningkat hingga 1.9 mg per hari selama masa kehamilan.
  5. Folat. Zat ini dibutuhkan untuk pertumbuhan sel-sel baru dan gen, terutama untuk pertumbuhan sel darah merah yang sangat dibutuhkan dalam masa kehamilan. Kekurangan folat berpotensi menimbulkan kelainan tulang belakang pada bayi. Sumber zat folat terbaik sebenarnya terdapat pada sayuran berdaun hijau, ekstrak ragi, dan hati. Tapi, buah pisang juga berkontribusi menyumbang folat pada saat kehamilan.
  6. Protein. Protein dibutuhkan selama masa kehamilan untuk mendukung pertumbuhan sel baru pada ibu dan bayi, terutama di trisemester dua dan tiga. Sekitar 14 gram protein dibutuhkan oleh ibu hamil, dan itu bisa diraih dengan mengkonsumsi telur, roti, dan pisang.
  7. Energi. Ekstra energi diperlukan untuk pertumbuhan janin serta produksi plasenta. Dua buah pisang dalam sehari akan memenuhi sebagian besar kebutuhan energi ekstra tersebut.
Setelah tahu fakta ini tentu akan menambah semangat Anda untuk mengonsumsi buah pisang, bukan? Tidak salah untuk menyediakan pisang setiap harinya di rumah. Anda bisa memilih pisang yang dimakan langsung atau terkadang memilih untuk mengolahnya menjadi berbagai variasi makanan yang penuh nutrisi bagi tubuh.


manfaat alpukat untuk ibu hamil

Manfaat Alpukat Untuk Ibu Hamil

 

Manfaat alpukat untuk ibu hamil sangatlah banyak, terutama dari kandungan asam folat yang sangat tinggi pada buah alpukat. Selain menguatkan saraf bayi, manfaat buah alpukat untuk ibu hamil juga menurunkan resiko bayi terlahir cacat.

Asam folat atau vitamin B9 merupakan bagian dari vitamin B kompleks yaitu jenis vitamin yang dapat larut dalam air. Karena sifatnya yang mampu larut dalam air ini, membuat vitamin ini tidak bisa tersimpan lama di dalam tubuh. Karena tidak dapat tersimpan lama di dalam tubuh maka ibu hamil perlu banyak asupan asam folat setiap harinya untuk membantu tubuhnya dalam memproduksi serta menjaga kesempurnaan DNA dan RNA sebagai bahan genetik tubuh.

Beberapa ahli kesehatan sependapat bahwa ada banyak manfaat alpukat untuk ibu hamil. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh hasil bahwa buah yang paling banyak mengandung asam folat ialah buah alpukat. Tapi, walaupun banyak manfaat buah alpukat untuk ibu hamil, dikarenakan rasanya yang hambar dan memiliki kadar lemak yang cukup tinggi inilah yang membuat banyak orang memutuskan untuk tidak mengkonsumsi buah yang satu ini.

Padahal, walaupun kandungan lemak dalam alpukat mencapai 20 sampai 30 kali dari jumlah kandungan lemak yang ada pada buah-buahan lain, tapi perlu diketahui bahwa lemak yang terkandung dalam buah alpukat ini adalah lemak tak jenuh tunggal yang ternyata dapat membantu menurunkan kadar kolesterol LDL dan menaikkan kolesterol HDL.

Manfaat alpukat untuk ibu hamil tidak hanya karena kandungan asam folatnya yang tinggi. Buah ini merupakan satu-satunya buah yang mengandung asam lemak tak jenuh tunggal. Untuk para ibu hamil yang membutuhkan banyak lemak sebagai penambah energi mungkin bisa mengkonsumsi buah alpukat ini.

Menurut Prof. dr. Joseph Hersh dari Fakultas Kedokteran Universitas Louisville, Kentucky, AS, mengatakan bahwa tri semester pertama pada janin merupakan masa pembentukan sistem saraf termasuk otak dan sumsum tulang belakang. Janin  yang kekurangan asam folat bisa menyebabkan gangguan jantung, cacat pada saluran kemih, bibir sumbing, serta cacat anggota tubuh lainnya.

Kurangnya asam folat ini akan mempengaruhi pembentukan fungsi otak, sumsum tulang belakang dan saraf sehingga mengakibatkan bayi lahir cacat. Jika pasokan asam folat tidak mencukupi kebutuhan janin, maka janin akan mengambil nutrisi dari cadangan sang ibu, hal ini akan berdampak buruk bagi kesehatan sang ibu. Selain susah tidur, ibu juga akan mudah terkena anemia, keletihan, cepat lupa, mudah depresi bahkan berubahnya warna rambut. Selain itu ibu juga terancam bisa terkena kanker payudara, kanker usus besar serta kanker pankreas.

Sebuah alpukat mengandung 114 mikrogram asam folat. Jumlah ini cukup memenuhi 30% kebutuhan asam folat ibu hamil. Kebutuhan asam folat yang direkomendasikan bagi ibu hamil setiap harinya sekitar 600 mikrogram, ibu menyusui 500 mikrogram, serta perempuan dewasa 400 mikrogram. Selain asam folat dan lemak, alpukat mengandung serat yang mampu membantu mencegah sembelit yang sering dialami ibu hamil. Sedangkan kadar kalium (bermanfaat untuk menyeimbangkan tekanan darah) pada alpukat 2-3 kali lebih banyak daripada pisang.

Semoga pembahasan mengenai manfaat alpukat untuk ibu hamil ini bisa membantu selama proses kehamilan ibu-ibu. Untuk mengetahui manfaat buah alpukat untuk ibu hamil lainnya anda bisa menanyakannya langsung ke pakar kesehatan untuk mengetahuinya secara pasti.

Makanan yang dikonsumsi oleh ibu hamil haruslah memenuhi berbagai kriteria. Salah satu kriteria yang harus dapat dipenuhi ialah terpenuhinya kandungan gizi dan nutrisi dalam makanan tersebut. Salah satu makanan yang dapat memenuhi kriteria tersebut adalah buah-buahan segar. Masalahnya adalah bagaimana kita memilih buah yang bagus untuk ibu hamil. Pada kesempatan kali ini, saya telah membahas 4 buah yang sangat berguna bagi kesehatan ibu hamil dan janin-nya. Mudah-mudahan hal ini dapat membantu para ibu yang sedang mengandung dalam memilih buah apa saja yang baik bagi dirinya dan janin yang dikandungnya. Akhir kata, jika anda ingin mendapatkan informasi yang lebih detail lagi, silahkan hubungi situs berikut ini ... Panduan Lengkap Untuk Ibu Hamil.




Tuesday, December 17, 2013

Tips Obat Flu Untuk Ibu Hamil

obat flu untuk ibu hamil
Pada kesempatan kali ini, saya akan sedikit banyak menjelaskan mengenai masalah obat flu untuk ibu hamil. Hal ini sangatlah penting untuk diperhatikan, disebabkan sangat sensitifnya seorang ibu yang sedang mengandung terhadap obat-obatan. Kesalahan dalam mengkonsumsi obat-obatan dapat berakibat fatal, bukan hanya terhadap sang ibu, tetapi juga terhadap janin yang sedang dikandungnya.

Penyakit Influenza atau yang lebih sering dikenal sebagai flu ialah suatu penyakit menular yang disebabkan oleh virus RNA yang menyerang seorang manusia. Gejala yang paling umum ialah timbulnya demam, nyeri kepala (pusing), batuk dan hidung tersumbat. Influenza juga dapat menyebabkan gejala mual dan muntah-muntah bagi penderita-nya. Biasanya setelah 1-2 hari tertular virus influenza, seseorang akan mulai merasakan gejala-gejala penyakit flu ini.

Biasanya penyakit influenza atau flu sering ditularkan melalui udara lewat batuk atau bersin dari penderita flu tersebut. Dapat juga ditularkan melalui kontak langsung dengan lendir atau cairan dari penderita influenza. Selain itu influenza dapat juga ditularkan melalui kontak langsung dengan penderita penyakit flu.

Salah satu kelompok yang memiliki risiko terbesar untuk tertular penyakit ini adalah ibu hamil. Biasanya para dokter selalu merekomendasikan bagi para ibu hamil untuk segera mengkonsumsi obat flu untuk ibu hamil yang tepat setelah merasakan gejala-gejala dari penyakit influenza. Selain itu biasanya sangat disarankan untuk banyak beristirahat, meminum banyak cairan dan menghindari untuk merokok.



obat flu untuk ibu hamil

Pencegahan Penyakit Flu


Ada pepatah, “Lebih tepat untuk mencegah suatu penyakit, daripada mengobati penyakit tersebut”. Hal ini juga berlaku bagi penyakit influenza atau flu. Beberapa langkah yang dibutuhkan untuk mencegah agar tidak terkena penyakit influenza ini adalah :

  1. Menjaga kesehatan pribadi dan kebiasaan higienis yang baik (misal : sering mencuci tangan dengan sabun atau cairan mengandung alkohol).
  2. Menutup hidung saat bersin dan batuk.
  3. Menghindari kontak dengan orang yang sakit, dan jika sedang sakit sebaiknya tetap berada di rumah saja.
  4. Menggunakan masker wajah untuk mencegah penularan virus influenza.
  5. Hindari merokok.
  6. Pada kelompok dengan risiko tertular yang tinggi, disarankan untuk dapat dilakukan vaksinasi dengan vaksin influenza. Virus influenza sangat terkenal dengan kemampuannya dalam hal bermutasi diri. Oleh karena itu, efektifitas dari vaksinasi flue ini adalah sangat beragam. Tetapi paling tidak dengan vaksinasi ini dapat didapatkan kekebalan selama beberapa hari.


obat flu untuk ibu hamil

Obat Flu Untuk Ibu Hamil


Bagi kebanyakan anggota masyarakat, penyakit flu adalah suatu penyakit yang ringan dan tidak memerlukan perhatian khusus. Sehingga ketika salah satu anggota keluarga ada yang terjangkit penyakit ini, maka tindakan yang dilakukan adalah dengan membeli obat penyakit flu yang dijual bebas. Hal ini adalah sesuatu yang umum dilakukan oleh masyarakat luas. Hanya saja hal ini tidak dapat dilakukan terhadap ibu hamil. Pada kasus seorang ibu hamil yang terjangkit penyakit influenza, maka sangat perlu adanya perlakuan yang berbeda. Diperlukan analisa dan saran dari dokter untuk menentukan obat flu untuk ibu hamil yang tepat.

Khusus untuk ibu yang sedang hamil, jika gejala flu yang diderita cukup ringan, maka hal yang perlu dilakukan adalah :

  1. Banyak beristirahat dan tidur.
  2. Minum air putih dan mengkonsumsi vitamin.
  3. Mengkonsumsi madu ditambah dengan pepermint. Kemudian diseduh dengan air hangat.
  4. Pergunakan minyak kayu putih dan mentol untuk melegakan pernapasan.
Jika flu yang diderita sudah sangat berat maka sangat disarankan untuk berkonsultasi terlebih dahulu dengan para dokter sebelum mengkonsumsi suatu obat. Malah adalah sesuatu yang dilarang keras bagi wanita hamil, untuk mengkonsumsi obat-obatan tanpa resep atau rekomendasi dari dokter.

Biasanya jika flu yang di derita sudah sangat berat, maka dokter akan menentukan obat-obatan yang risikonya paling kecil bagi ibu hamil. Obat yang dipilihkan biasanya parasetamol untuk demam. Obat lainnya seperti antihistamin pun pasti dipilihkan yang paling aman, begitu juga antibiotik jika perlu.


obat flu untuk ibu hamil

Obat Yang Harus Dihindari Oleh Ibu Hamil


Obat antibiotik yang perlu perhatian khusus (harus diwaspadai) atau tidak boleh diminum oleh ibu hamil dan menyusui :

  1. Golongan Sefalosporin, seperti : cefuroxime acetyl, cefotiam diHCl, cefotaxime Na, cefoperazone Na, ceftriaxone Na, cefazolin Na, cefaclor dan turunan garam monohydrate-nya, cephadrine, dan ceftizoxime Na.
  2. Golongan Makrolid, seperti : clarithomycin, roxirhromycin, erythromycin, spiramycin, dan azithromycin.
  3. Golongan Aminoglikosida (biasanya dalam turunan garam sulfate-nya), seperti amikacin sulfate, tobramycin sulfate, dibekacin sulfate, gentamycin sulfate, kanamycin sulfate, dan netilmicin sulfate.
  4. Golongan Tetracyclin, seperti : doxycycline, tetracyclin dan turunan HCl-nya (tidak boleh untuk wanita hamil), dan oxytetracylin (tidak boleh untuk wanita hamil).
  5. Golongan Kuinolon, seperti : ciprofloxacin dan turunan garam HCl-nya, ofloxacin, sparfloxacin dan norfloxacin.
  6. Golongan Penicillin, seperti : amoxicillin, turunan tridydrate dan turunan garam Na-nya.
Kehamilan adalah sesuatu yang sangat spesial bagi seorang wanita. Kehadiran seorang bayi adalah sesuatu hal yang selalu dinanti-nantikan dalam sebuah keluarga. Ketika seorang wanita mulai mengandung, maka ia masuk kedalam fase yang khusus bagi seorang wanita. Oleh karena itu, kondisi ini menuntut perlakuan yang juga spesial atau khusus bagi seorang ibu yang sedang mengandung. Adalah hal yang sangat penting untuk selalu berhati-hati dan waspada terhadap kondisi kesehatan wanita yang sedang mengandung. Jangan pernah meremehkan suatu penyakit yang kelihatannya sangat tidak serius seperti penyakit flu. Karena hal itu sangatlah berbahaya bagi ibu dan janinnya. Jika seorang ibu hamil terkena penyakit flu, segeralah pergi ke dokter untuk berkonsultasi dan mendapat saran tentang obat flu untuk ibu hamil yang tepat baginya. Tindakan ini sangat diperlukan agar sang ibu dan janin yang sedang dikandungnya senantiasa dalam kondisi yang sehat dan prima.

Akhir kata, jika anda membutuhkan informasi yang lebih detail tentang masalah kesehatan ibu hamil, janganlah ragu untuk menelusuri tautan barikut ini ... PANDUAN LENGKAP UNTUK IBU HAMIL.